SOSIALISASI KAMTIBMAS
Operator 19 Juli 2017 13:55:25 WIB
PETIR-SID; Sebagai wujud antisipasi terhadap ancaman gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Pemerintah Desa Petir secara rutin/kontinyu menyelenggarakan pembinaan serta sosialisasi kepada warga masyarakat. Dengan program kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran, dan menggugah kembali semangat warga masyarakat menjaga diri sendiri, keluarga dan lingkungan dari potensi, ancaman atau gangguan keamanan dan ketertiban.
Hadir sebagai narasumber kegiatan sosialisasi Kamtibmas, Babinkamtibmas Desa Petir (Herlin Andoko//Polsek Rongkop), Babinsa Desa Petir (Suratno//Koramil Rongkop). Dengan sosialisasi Kamtibmas ini, Babinkamtibmas dan babinsa mengajak seluruh masyarakat menyadari, bahwa Tugas menjaga lingkungan wilayah dari ancaman gangguan Kamtibmas bukan semata-mata tugas aparat baik Kepolisian maupun TNI, tetapi juga sangat perlu dukungan dan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat itu sendiri.
Seperti sudah menjadi kebiasaan, bahwa kondisi wilayah yang berada di pinggiran, pedusunan, di pelosok menjadikan masyarakat terlena, merasa sudah aman dan tidak mungkin terjadi gangguan kamtibmas di wilayah. Tetapi hal itu untuk saat ini sudah tidak berlaku. Kejahatan dan gangguan kamtibmas sangat mungkin terjadi walaupun di wilayah pelosok seperti desa Petir.
Kades (Sarju) dalam sambutannya juga mengingatkan warga masyarakat, untuk kembali menertibkan Siskamling yang merupakan sarana pengamanan lingkungan yang efektif. Sebagai informasi, di Petir terdapat 35 RT dan semuanya sudah terdapat Pos Kamling yang sebagian besar sudah berupa bangunan permanen, serta sudah berjalan kegiatan Siskamling (rondha) sesuai hari pasaran.
Pemerintah Desa akan berupaya untuk selalu mendorong masyarakat untuk menertibkan dan meningkatkan kegiatan siskamling, dengan menganggarkan dana untuk menambah fasilitas peralatan Pos Kamling, seperti : kentongan, jadwal ronda, senter, alat pemadam api (apar tradisional : berupa teplek gantol), nomor2 hp penting, dan lain-lain. Sehingga diharapkan upaya menjaga lingkungan dan masyarakat dari ancaman gangguan Kamtibmas betul-betul dapat dilakukan mulai dari lingkungan terkecil, keluarga, warga RT, Padukuhan, Desa dan seterusnya demi menciptakan suasana Ayem Tentrem di masyarakat Desa Petir.//
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN