PANCASILA

Administrator 19 Juli 2017 15:15:31 WIB

Petir(Sida Samekta)-Pancasila merupakan kata yang tidak asing lagi ditelinga kita, namun hampir 72 tahun INDONESIA merdeka masih banyak anak-anak, remaja dan dewasa yang tidak tahu atau telah lupa bahkan tidak hafal sila-sila dalam PANCASILA. Hal ini sangat memprihatinkan apakah memang makna pancasila sudah luntur bahkan hilang dari benak warga Indonesia.

 Dalam pelatihan Linmas Desa Petir Selasa 18 Juli 2017, EDI SUMANTO (Danramil Rongkop) salah satu narasumber menjelaskan makna dari tanggal 17 Agustus 1945 yaitu tanggal Kemerdekaan Indonesia serta makna sila-sila pancasila. Setelah itu dilanjutkan untuk menghafalkan sila-sila Pancasila. Dan layaknya anak sekolah yang mengikuti upacara Bendera setiap senin anggota linmas Desa Petir pun mengikuti kata demi kata yang diucapkan oleh narasumber, setelah 5 menit menghafalkan anggota linmas Desa Petir di tes satu per satu ke depan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dari butir-butir pancasila dan selalu mengamalkannya.

 Dan diakhir acara sebelum ditutup komandan Linmas Desa Petir (Wardoyo) memimpin anggotanya untuk membaca PANCASILA.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung