PETIR A BERKOMITMEN
Administrator 13 Oktober 2017 10:32:12 WIB
Petir (Sida Samekta) – Kawasan Bersih Asap Rokok memang dambaan seluruh masyarakat, karena selain baik untuk kesehatan baik juga untuk dompet. Pada tanggal 26 September 2017 tepatnya di Balai Padukuhan Petir A masyarakat Padukuhan Petir A menandatangangi PERNYATAAN KOMITMEN KAWASAN BERSIH ASAP ROKOK. Pernyataan Komitmen itu berisi Tidak akan merokok :
- Di dalam rumah
- Di Balai Desa
- Di Tempat Ibadah
- Di Balai Padukuhan
- Di Sekolah
- Dalam kegiatan pertemuan warga
- Dalam rombongan menuju kegiatan social
- Di Jagong bayen
Selain masyarakat Padukuhan Petir A kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala UPT Puskesmas Rongkop dan Pemerintah Desa Petir.
Padukuhan Petir A merupakan satu-satunya padukuhan di Desa Petir yang mau dan berani mengadakan komitmen Kawasan Bersih Asap Rokok. Kepala Desa Petir Sarju, berharap pada Tahun 2018 nanti 12 Padukuhan di Desa Petir dapat berkomitmen untuk Kawasan Bersih Asap Rokok.
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN