Bantuan Ternak Kambing bagi Warga ODGJ

Operator 30 April 2021 23:35:52 WIB

Petir,Sidasamekta//Masih dalam rangkaian acara bhakti sosial dari Relawan Mobil Patah Hati Berbagi bersama Havara, sejumlah 8 keluarga dengan ODGJ (orang dengan gangguan jiwa) se Kalurahan Petir mendapatkan bantuan ternak kambing, yang diserahkan oleh Lurah Petir, Bpk.Sarju,S.I.P.

Bantuan ternak kambing betina/indukan ini diharapkan dapat menjadi motivasi dan memberi kesibukan atau kegiatan positif bagi warga ODGJ, serta menjadi modal atau tabungan yang diharapkan dapat berkembang beranak pinak dan kedepan  dapat dipergunakan untuk mencukupi kebutuhan  sehari-hari.

Dalam sambutannya Bapak Lurah menyampaikan terimakasih atas semua kegiatan dari Relawan Mobil Patah Hati Berbagi bersama Havara, dengan harapan kegiatan semacam ini dapat dilanjutkan di waktu yang akan datang, sehingga Relawan bersama Havara dapat terus menebar manfaat dan berbagi kebahagian bagi masyarakat di Kalurahan Petir.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung