Potensi Bencana di Musim Penghujan
Operator 11 November 2021 13:36:09 WIB
Petir,Sidasamekta//Kurang dari satu bulan memasuki musim penghujan, masyarakat Petir sedang giat dalam persiapan dan berbagai kegiatan pertanian musim tanam 2021-2022. Hujan yang telah dinanti oleh masyarakat petani menjadi harapan untuk pertanian setelah musim kemarau selama lebih dari 6 bulan pada tahun ini.
Akan tetapi musim hujan juga mengharuskan warga untuk waspada akan potensi ancaman berbagai bencana yang mungkin terjadi di Kalurahan Petir yakni tanah longsor, tanah amblas, dan juga banjir. Hal ini disebabkan wilayah Kalurahan Petir berada pada daerah karst gunungsewu dengan kontur tanah bebatuan berongga dibawah tanah, sehingga hampir setiap tahun terbentuk lubang baru (disebut luweng) yang menjadi aliran air permukaan yang masuk kedalam tanah.
Oleh karena itu, Pemerintah menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa waspada, dan mengaktifkan poskamling di setiap RT sehingga ketika ada kejadian terkait kerawanan kamtibmas dan potensi bencana yang terjadi dapat segera diinformasikan kepada Pemerintah Kalurahan dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas untuk mendapatkan penanganan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN
- PENGAJIAN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH