Peringatan Hari Kartini Tahun 2024

Operator 26 April 2024 10:03:05 WIB

Petir,Sidasamekta//Minggu Pon,21 April 2024 Tim Penggerak PKK Kalurahan Petir melaksanakan kegiatan Peringatan Hari Kartini. Tahun ini Peringatan Hari Kartini mengambil tema “Perempuan Hebat, Gunungkidul Bermartabat”. Puncak kegiatan dilaksanakan di Pendopo Balai Kalurahan Petir, dengan diawali  Upacara Peringatan di halaman Balai Kalurahan Petir, dan dilanjutkan dengan acara seremonial dengan menghadirkan tamu undangan dari Pemerintah Kapanewon beserta Jajaran ForkompimKap, Tim Penggerak PKK Kapanewon Rongkop, Lurah beserta Pamong Kalurahan serta Pengurus Lembaga Kemasyarakatan Kalurahan Petir.

Bertindak selaku petugas acara peringatan adalah dari PKK Padukuhan Watumengkurep. Petugas ini disepakati untuk digilir pada setiap tahun bagi seluruh Padukuhan se-Kalurahan Petir dan penentuan dengan cara diundi pada setiap akhir kegiatan peringatan Kartini.

Dalam sambutannya, Lurah Petir Bpk Sarju,S.I.P. menyampaikan apresiasi kepada ibu-ibu Kartini se-Kalurahan Petir, bahwa perempuan merupakan sebagai motor penggerak kegiatan masyarakat. Selain itu kaum perempuan merupakan personal yang menjadi pendidik anak, pengurus keluarga, sekaligus berperan dalam berbagai kegiatan social masyarakat. Perempuan menjadi penentu suksesnya kehidupan keluarga. Karena itu, di momen peringatan Hari Kartini tahun 2024 ini diharapkan kaum perempuan di Kalurahan Petir dapat mensejajarkan diri dengan kaum laki-laki dalam berbagai hal di keluarga dan masyarakat, dapat memiliki keterampilan dan berusaha, dapat hidup mandiri, tetapi juga tetap melaksanakan kodrat sebagai wanita yang berhati lemah lembut, sebagai pengayom keluarga dan pendidik anak-anak agar menjadi generasi yang baik dan berakhlak mulia.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung