Setiap Senin Pamong Kalurahan Awali Aktifitas dengan Apel Pagi

Operator 24 Juni 2024 12:25:58 WIB

Petir,Sidasamekta//Senin pagi aktifitas di kantor Kalurahan Petir dimulai dengan apel pagi Lurah dan Pamong Kalurahan. Kegiatan ini wajib diikuti oleh semua Pamong Kalurahan baik dari jajaran sekretariat, Dukuh selaku kepala kewilayahan serta Staf Kalurahan wajib mengikuti apel pagi hari senin. mirip dengan upacara bendera di instansi maupun sekolah, apel pagi hari senin juga diisi dengan acara menyanyikan lagu kebangsaan indonesia raya, pembacaan naskah pancasila, pengarahan Lurah selaku pembina apel,serta doa bersama untuk memulai aktifitas kinerja Pamong Kalurahan.    

Dalam apel yang dilaksanakan setiap hari senin, Lurah berkesempatan untuk menyampaikan petuah atau arahan kepada Pamong kalurahan, motivasi kinerja, serta berbagai informasi terkait berbagai hal di bidangan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan kalurahan, kegiatan pemberdayaan masyarakat, serta informasi-informasi penting lainnya. 

Selain sebagai wujud menjaga kedisiplinan pamong Kalurahan, apel pagi hari senin juga bertujuan untuk memantapkan kinerja para pamong kalurahan dalam pekerjaan pelayanan kepada warga masyarakat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung