LELANG RUTILAHU

Administrator 16 April 2018 09:21:53 WIB

Petir (Sida Samekta)- Kamis, 5 April 2018 Tim Pengelola Kegiatan mengundang 2 (dua) supplier yaitu UD. KURNIA JATI FURNITURE alamat Bintaos Sidoharjo Tepus dan TB. ANUGERAH alamat Sembuku Dadapayu Semanu Gunungkidul.  2 (dua) supplier ini di undang dalam rangka lelang bahan material untuk program Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) yang dianggarkan Pemerintah Desa Petir melalui APBDes Desa Petir Tahun Anggaran 2018. 

Program ini diperuntukan bagi warga yang kurang mampu yang kondisi rumahnya sangat memprihatinkan, selain itu yang paling penting adalah warga yang mampu dan mau swadaya, baik tenaga maupun materiil untuk mendukung bantuan yang dianggarkan dalam APBDes, karena tanpa swadaya dari pemilik rumah pembangunan rumah pun tidak bisa terlaksanakan.

Pada kegiatan lelang ini tidak hanya dihadiri Tim Pengelola Kegiatan dan 2 (dua) supplier tetapi juga dihadiri Perangkat Desa Petir serta Tim Pelaksana Kegiatan, hal ini dilakukan agar semua mengentahui proses lelang pengadaan barang sehingga dalam pengedropan bisa mengecek dan meneliti barang yang datang sesuai dengan kesepakatan lelang.

Setelah dilakukan negosiasi  antara Tim Pengelola Kegiatan dan 2 (dua) supplier dihasilkan kesepakatan harga yang memenuhi Pagu APBDes Desa Petir adalah UD. Kurnia Jati Furniture.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung