INOVASI KWT SIDO BERKAH
Administrator 25 Februari 2019 10:38:10 WIB
Petir (Sida Samekta) –Kelompok Wanita Tani SIDO BERKAH Padukuhan Petir B mendapatkan berkah yang luar biasa, hal ini dikarenakan KWT SIDO BERKAH merupakan satu-satunya KWT yang ada di Desa Petir yang beruntung mendapatkan pelatihan pembuatan makanan olahan berbahan dasar TEMPE dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunungkidul. Pelatihan berlangsung selama 4 hari yaitu mulai hari Rabu (20/2) sampai hari Sabtu (23/2). Pelatihan dilaksanakan di rumah ibu Aminah Sunyiarti selaku ketua KWT SIDO BERKAH. Dalam kegiatan ini peserta dilatih untuk berinovasi dalam mengolah Tempe yang biasanya hanya digoreng sebagai lauk atau pun gorengan diubah menjadi makanan olahan yang dapat meningkatkan nilai ekonomisnya.
Anggota KWT SIDO BERKAH sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini karena merasa sangat membutuhkan dan diharapkan dapat meningkatkan ekonomi keluarga. Selain itu di Desa Petir terdapat satu Padukuhan yaitu Padukuhan Dagangmati yang masih aktif memproduksi Tempe jadi tidak kesulitan mencari bahan bakunya. Produk olahan yang dihasilkan dari pelatihan ini berupa Nugget tempe, Keripik Tempe Sagu dan Kering Tempe.
Bagi yang penasaran mencicipi hasil olahan Tempe KWT SIDO BERKAH bisa menghubungi admin ya.... Terimakasih...
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN