PENERIMA BANTUAN STIMULAN PERUMAHAN SWADAYA
Administrator 20 Juni 2019 20:51:34 WIB
Petir (Sida Samekta) - Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya merupakan bantuan yang dianggarkan dari APBN diberikan kepada warga indonesia yang rumahnya belum layak huni dan mampu berswadaya serta belum pernah mendapat bantuan dari program sejenis. Yang dimaksud program sejenis adalah program pemerintah atau program yang sumbernya di danai dari dana negara indonesia baik tingkat Provinsi, Kabupaten maupun Desa. Contohnya saja di Desa Petir telah dianggarkan program RTLH.
Rombongan Dinas PUPRKPK Kamis (20/6) mengunjungi Balai Desa Petir untuk sosialisasi program BSPS bagi penerima yang lolos survey dan meluruskan kesalah pahaman bagi yang tidak lolos survey serta data dari aspirasi. Penyebab tidak lolosnya survey adalah rumah layak huni, tidak mampu swadaya dan telah mendapat bantuan dari program sejenis. Bukti nyata data yang diususlkan dari kader (aspirasi) adalah Baniyem warga padukuhan Petir B pada tahun 2018 telah mendapat bantuan RTLH dari Dana Desa tahun anggaran 2018 Desa Petir, kemudian Wasti warga Padukuhan Petir B rumahnya telah layak huni karena telah mendapat bantuan dari pihak ke-3. Data yang disurvey merupakan data dari Desa dan data usulan dari kader yang jumlahnya mencapai 56 rumah tangga.
Dalam sosialisasi tadi dijelaskan pula oleh Kepala Bidang PUPRKP, Bambang Antoro, Tim Fasilitator Lapangan DPUPRKP kabupaten Gunungkidul dan satuan kerja DPUPRKP D.I.Yogyakarta alur serta proses program BSPS dari awal sampai selesai Pembangungan.
Diharapkan kesalah pahaman ini segera berakhir sehingga program BSPS maupun program desa dapat berjalan lancar.
Apabila ada warga ataupun pihak yang belum jelas ataupun tidak paham dapat bertanya langsung ke Desa Petir jangan hanya percaya dan mendengarkan kata-kata dari pihak-pihak tidak bertanggung jawab.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN