HARAPAN DEWA PETIR

Administrator 05 November 2019 16:11:00 WIB

Petir (Sida Samekta) – Selasa (05/11) PlT. Kepala Desa Petir beserta 13 Dukuh berduyun-duyun menghadiri Focus Group Discussion di BPTBA LIPI Kabupaten Gunungkidul yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Gunungkidul.  Hal ini dalam rangka mendorong percepatan pelaksanaan Kegiatan Kecamatan Iptek Rongkop khususnya di Desa Petir. Dalam FGD ini turut mengundang dan hadir yaitu : Kepala Badan Perncanaan Pembangunan Daerah Gunungkidul, Kepala BPTBA LIPI Gunungkidul, Rektor Unversitas Gunungkidul, Direktur DPPM Universitas Islam Indonesia Yogyakarta, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Gunungkidul, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kab. Gunungkidul, Kepala Dinas Kebudayaan Kab. Gunungkidul, Kepala Badan Pertanahan Nasional Kab. Gunungkidul, Camat Rongkop, Kepala Bidang Perekonomian BAPPEDA Kab. Gunungkidul, Kepala Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pengendalian BAPPEDA Kab. Gunungkidul, Kepala Subbidang Penelitian dan Pengembangan BAPPEDA Kab. Gunungkidul, Kepala Perwakilan Bank Indonesia D.I.Yogyakarta, Kepala Cabang Bank BPD D.I.Yogyakarta Wonosari, Direktur Bank Daerah Gunungkidul, Ketua BMT Dana Insani Wonosari, Peneliti BPTBA LIPI, Ikatan Keluarga Rongkop dan Staf Bidang Peneliti, Pengembangan dan Pengendalian, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Gunungkidul (atau yang mewakili).

Kepala BPTBA LIPI Gunungkidul memaparkan kegiatan yang telah dilaksanakan di Desa Petir dalam kurun waktu dua tahun ini yaitu pelatihan batik dengan metode ecoprint serta pewarna alam dan dalam bidang peternakan yaitu biogas.

Dalam FGD ini dipaparkan pula oleh DPL UII hasil dari mahasiswa KKN UII angkatan ke 58 dan 59 yaitu beberapa master plan penggalian potensi wisata untuk Desa Petir yang diberi nama paket wisata DEWA PETIR.  Besar harapan Pemerintah Desa Petir rencana ini dapat terwujud sehingga Desa Petir mempunyai wahana wisata yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.  Tanpa adanya dukungan, bantuan baik tenaga dan biaya DEWA PETIR tidak bisa terwujud.

Berbagai saran dan masukan dari FGD siang ini adalah Desa Petir diharapkan dapat memulai sedikit demi sedikit kegiatan yang dapat mendukung serta mendorong untuk terciptanya DEWA PETIR, misalnya mengadakan event-event dadakan baik di telaga tileng ataupun pasar UMKM.

Diharapkan masyarakat dapat berperan aktif menyumbangkan tenaga, pikiran, gagasan, ide untuk Desa Petir agar DEWA PETIR dapat segera terwujud.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung