BERBAGI UNTUK SESAMA

Operator 27 Januari 2020 15:33:14 WIB

Petir(Sida Samekta) - Kelompok Kube Raharjo yang berada di Padukuhan Ploso Desa  Petir Kecamatan Rongkop Kabupaten  Gunungkidul berdiri pada tahun 2016, mendapatkan bantuan berupa kambing dari Dinas Sosial Kabupaten Gunungkidul dan sampai pada saat ini masih eksis dalam kegiatan pertemuan rutin setiap bulannya.  Agus Padmono selaku ketua kelompok KUBE menyampaikan ucapan terima kasih atas bimbingan dan arahan dari semua pihak terutama Pemerintah Desa Petir dan Kepala Padukuhan Ploso sehingga sampai saat ini kelompok tetap bertahan dan lestari.

Pada kesempatan ini kelompok melaksanakan aturan  bahwa selama dua tahun wajib mengadakan perguliran bagi warga miskin yang ada di Padukuhan ploso, mendasar musyawarah masyarakat yang ditunjuk untuk menerima perguliran 10 ekor kambing betina dari kelompok KUBE Raharjo serta membentuk kelompok baru dengan aturan yang sama dengan Kelompok yang sudah ada pada saat ini.

Kepala Padukuhan Ploso ikut menghadiri dalam perguliran kambing ini.  Dengan adanya bantuan kambing betina  di padukuhan Ploso ini Bapak Sumardi berharap dapat meningkatkan tambahan penghasilan begi keluarga miskin menuju keluarga yang sejahtera.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung