BUDIDAYA JAGUNG

Jurnalis 06 Februari 2020 14:10:12 WIB

Petir (Sida Samekta)- Hamparan luas yang hijau serta subur membuat petani penuh harapan dikemudian hari meraih mimpi-mimpi memetik hasil kerja kerasnya selama ini dengan penuh peluh tak kenal lelah menyiangi, memupuk merawat dengan rasa kasih dan sayang pada  tanamanya, menunggu dengan penuh kesabaran disertai doa yang selalu terucap dari Petani untuk keberhasilan tanamanya.

Salah satu komiditas tanaman palawija yang  tumbuh subur dan sangat cocok ditanam di tanah wilayah Desa Petir adalah jagung, sesuai dengan petunjuk saran bimbingan dari Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Desa Petir Sigit Widianta,SP.t,  " Komoditas jagung agar lebih meningkat hasilnya , perlu adanya sistem penanaman yang benar-benar disesuaikan aturan, baik jarak tanam, sistem pemupukan, jenis pupuk yang berimbang  dan pemberantasan jenis hama penyakitnya secara berkala, akan meningkatkan hasil panen jagung, baik jenis jagung hibrida maupun jenis jagung lokal ". ungkapnya.

Tanaman jagung hibrida pada masa tanam musim hujan saat ini sangatlah baik dan tidak banyak diserang penyakit atau roboh karena angin, sehingga harapan para petani hasilnya akan melimpah dibanding pada masa tanam tahun yang lalu, pada saat ini juga ada contoh lokasi penanaman jagung yang dilakukan dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul yaitu diwilayah bulak migit milik salah satu petani Desa Petir, Bapak Supiyatta menyampaikan dengan tambahan pengertian dan cara  penanaman jagung maka menjadi paham dan bisa menjadi acuan menanam dimusim-musim tanam yang akan datang, sehingga para petani Desa petir tidah salah dalam menanam jagung.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung