SAMPAH
Administrator 06 Februari 2020 15:21:47 WIB
Petir (Sida Samekta) – Sampah yang digunakan manusia sehari-hari memerlukan waktu yang berbeda-beda untuk dapat hancur atau terurai di alam. Pentingnya untuk mengetahui berapa lama suatu material sampah dapat terurai dapat membantu membangun kesadaran untuk mengurangi jenis sampah tersebut. Namun apabila mengetahui cara mengolah sampah yang tepat dapat menghasilkan nilai ekonomis lho.....
Kamis (06/02/2020) Bumdes Desa Petir, Tokoh masyarakat Desa Petir dan Ibu-Ibu muda berkumpul di Balai Desa untuk menimba ilmu tentang sampah. Eitz tapi bukan sembarang sampah lho, disini sampah yang dimaksud adalah sampah yang diubah menjadi sampah bernilai ekonomis dan bernilai seni.
KKN UII Yogyakarta bekerjasama dengan Jaringan Bank Sampah Gunungkidul mengadakan sosialisasi Bank Sampah. Dalam sosialisasi ini disampaikan bahwa untuk mengatasi dan mengelola sampah dibutuhkan BANK SAMPAH, dengan adanya bank sampah ini diharapkan kondisi sampah yang ada tidak akan mengganggu lingkungan. Contoh Kecil di wilayah Padukuhan dulu diterapkan Bank Sampah, jadi nanti sampah-sampah rumah tangga dikumpulkan dan petugas mengambil lalu memilah sampah-sampah yang ada. Dari hasil pengumpulan itu baru nanti bisa dijual lagi.
Atau untuk yang skala besar bila BUMDES mau dan mampu mengelola Bank Sampah maka bisa sebagai pengepul sampah-sampah yang ada di 13 Padukuhan dan nantinya bisa mengadakan kegiatan-kegiatan untuk mengolah sampah menjadi barang yang lebih bernilai baik dari ekonomis maupun fungsinya.
Setelah pemaparan materim, peserta diberikan pelatihan pembuatan dan pengolahan sampah menjadi berbagai jenis barang yang berguna, seperti bunga dari plastik kresek berbagai warna, tempat tisu dari botol minuman kemasan (teh jawa, ale-ale, oki jelly dan sebagainya).
Besar harapan dari Kepala Desa, warga masyarakat dapat menerapkan pelatihan yang diberikan tadi sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan perekoniannya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN