HARI PERTAMA
Administrator 08 Februari 2020 21:13:13 WIB
Petir (Sida Samekta) – Setelah pembentukan Tim Penyusun RPJMDes beberapa hari yang lalu, Sabtu (8/2/2020) Tim langsung melaksanakan tugas di hari pertama ke Padukuhan Siyono A yaitu untuk Pengkajian Keadaan Desa (PKD). Dalam kesempatan ini BPD Desa Petir yang terdiri dari sembilan orang turut menghadiri acara ini.
Pengkajian Keadaan Desa (PKD) ini dibagi menjadi empat bidang oleh Tim yaitu Bidang Sosial, Budaya dan pariwisata, Bidang Pembangunan Infrastruktur, Bidang Kesehatan dan Bidang Ekonomi.
Dalam Pengkajian ini peserta mengidentifikasi potensi yang ada di Padukuhan kemudian dari potensi-potensi yang ada dicari masalah dan penghambat perkembangan potensi itu lalu kemudian mencari dan mengusulkan cara mengatasi dan menyelesaikan masalah tersebut.
Dengan adanya proses ini warga masyarakat diharapkan dapat menyampaikan segala permasalahannya, kedala dan hambatannya sehingga tidak selalu mengusulkan talud, cor rabat dan kegitan infrastruktur lainnya, sehingga bidang yang lain bisa tersentuh. Dengan adanya PKD ini diharapkan semua usulan dan keinginan warga bisa tercatat di RPJMDesa, selain itu diharapkan pula warga dapat memahami proses perencanaan Pembangunan yang akan dilaksanakan Desa Petir selama enam tahun yang akan datang. Sehingga tidak bisa asal mengusulkan kegiatan setiap ada rapat ataupun musrenbangdes, karena RPJMDes merupakan kitab dalam pembangunan Desa Petir selama enam tahun yang akan datang.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN