SAMPAH YANG INDAH
Administrator 18 Februari 2020 15:22:32 WIB
Petir (Sida Samekta) – Mudah, murah dan praktis, merupakan alasan masyarakat Indonesia senang memilih dan menggunakan plastik untuk membungkus, membawa dan menyimpan berbagai jenis barang dan makanan. Namun sekarang plastik telah mengancam kehidupan manusia, plastik merupakan salah satu penyumbang terbesar pencemaran lingkungan.
Melihat kondisi lingkungan yang semakin memburuk, Mahasiswa KKN UII angkatan ke-60 yang berada di Padukuhan Siyono A, Siyono B dan Siyono C mempunyai gagasan dan program kerja untuk mengubah sampah plastik dan botol minuman kemasan menjadi hasil karya produk yang indah dan bernilai jual tinggi.
Selasa (18-02-2020) betempat di Balai Padukuhan Siyono A, telah diadakan pelatihan daur ulang/pengolahan/pemanfaatan sampah berupa plastik dan botol minuman kemasan. Dalam pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari Padukuhan siyono A, Siyono B dan Siyono C.
Puji Astuti selaku narasumber dalam pelatihan ini menyampaikan kunci kesuksesan dalam kegiatan/usaha pengolahan sampah jenis ini adalaha “ Kesabaran, ketekunan dan ketelatenan “. Disampaiakan pula apabila peserta serius mau maju dan menekuni kegiatan dan usaha pengolahan sampah ini, akan didampingi serta dibantu dalam pemasarannya. Karena dari botol bekas minuman kemasan yang diubah menjadi tempat tisu harga jualnya bisa mencapai 20 sampai 40 ribu.
Sungguh menakjubkan, sampah yang semula berupa barang yang kotor, tidak ada gunanya dan bahkan menjijikan bisa diubah menjadi barang yang indah dan bernilai jual tinggi.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PETIR BERSAMA LEMBAGA
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- LIBUR DAN CUTI BERSAMA PEMERINTAH KALURAHAN PETIR
- PENGAJIAN RUTIN AHAD PAGI MAJELIS TA'LIM USWATUN HASANAH
- SAFARI TARAWIH TIM KAPANEWON RONGKOP DI PADUKUHAN NGURAK URAK
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN WERU
- SAFARI TARAWIH PADUKUHAN DADAPAN